
Like & Share (2022)
as Sarah Rania
Film ini menceritakan seorang pemuda bernama Ibnu (Ibnu Jamil), yang bercita-cita menjadi pemain gim daring profesional. Pilihan hidupnya tersebut tidak mendapatkan dukungan dari orang-orang terdekat. Bahkan, ia dianggap tidak realistis dan tidak memiliki tujuan hidup.
Di samping itu, Ibnu betah menyandang status jomlo, karena tak ada satu pun wanita yang memenuhi kriterianya. Hingga akhirnya, ia bertemu dengan Ririn (Ririn Ekawati) pada suatu hari. Ibnu jatuh cinta pada Ririn sejak pandangan pertama. Namun, tidaklah mudah untuk menaklukkan Ririn, yang merupakan adik dari saingan terberat Ibnu dalam bermain gim, Fiki (Fhadil Firdaus). Lebih parahnya, Ririn juga sudah memiliki kekasih. Dapatkah Ibnu meraih mimpinya sebagai pemain gim profesional dan mendapatkan cinta Ririn?
​
Directed by Gina S. Noer

Before, Now & Then (2022)
as Dais
Raden Nana Suhani, seorang perempuan Sunda di era 1960-an, kehilangan seorang ayah dan anak karena perang di Jawa Barat. Ia menikah lagi untuk memulai hidup baru dengan pria kaya raya, yang justru selalu merendahkannya. Sang suami juga merupakan orang yang tidak setia. Nana pun menderita dalam diam. Suatu ketika, ia bersahabat dengan salah satu simpanan suaminya, yang membuat semuanya berubah. Mereka bersama-sama mencari harapan untuk meraih kemerdekaan.
​
Directed by Kamila Andini

Yuni (2021)
as Yuni
Yuni (Arawinda Kirana) adalah seorang siswa SMA yang dikenal cerdas di sekolahnya. Impiannya ingin bisa kuliah setinggi-tingginya. Suatu hari, Yuni dilamar oleh seorang pría yang tidak dikenali. Ia menolak lamaran tersebut dan menjadi bahan pembicaraan orang-orang disekitarnya. Lamaran kedua pun datang, Yuni masih menolak dan lebih mementingkan untuk menggapai cita-citanya. Namun, sebuah mitos menghantuínya yang dimana jika seorang perempuan menolak dua kali lamaran, dia tidak akan pernah menikah selama-lamanya. Menghadapi semua tekanan yang terjadi dalam hidupnya, membuat Yuni harus berhadapan dengan Yoga (Kevin Ardilova), teman semasa kecilnya yang pemalu, serta Pak Damar (Dimas Aditya), guru sastra favoritnya di sekolah.
​
Directed by Kamila Andini

Quarantine Tales (2020)
as Adin
Happy Girls Don't Cry: Adin (Arawinda Kirana) diceritakan sebagai gadis yang kedua orang tuanya kehilangan pekerjaan karena pandemi. Suatu ketika, ia memenangkan giveaway dari Youtuber favoritnya dengan hadiah berupa iMac. Sayangnya, Adin harus memilih untuk mempertahankan hadiah itu atau menjualnya demi biaya hidup keluarganya.
​
Directed by Aco Tenri